Jelang HUT ke 74, Ditpolairud Polda Jambi Gandeng PWI Kota Gelar Lomba Karya Tulis Jurnalistik dan Video Kreatif.

Senin, 28 Oktober 2024 - 10:18

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SabakNews.Com|Jambi– Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke 74 yang jatuh pada tanggal 01 Desember 2024, Direktorat Kepolisian dan Udara akan melaksanakan lomba karya tulis Jurnalistik bagi wartawan serta video Kreatif untuk masyarakat dengan hadiah utama satu unit Sepeda listrik dan uang jutaan rupiah.

Lomba karya tulis Jurnalistik bagi wartawan serta video Kreatif untuk masyarakat tersebut digelar oleh Ditpolairud Polda Jambi dengan menggandeng Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Jambi sebagai panitia pelaksana dalam rangka memeriahkan HUT Ditpolairud ke 74.

Dirpolairud Polda Jambi Kombes Pol Agus Tri Waluyo menyebutkan, kegiatan lomba karya tulis Jurnalistik bagi wartawan ini kita laksanakan sebagai bentuk sinergi kepada insan Pers yang selama ini telah terjalin dalam memberikan informasi kepada masyarakat melalui pemberitaan terkait kinerja Ditpolairud Polda Jambi.

Selanjutnya lomba video kreatif untuk masyarakat ini juga kita persembahkan sebagai bentuk kedekatan Polri kepada masyarakat yang mana Ditpolairud Polda Jambi dalam melaksanakan tugas selalu bersentuhan masyarakat khususnya di wilayah perairan.

Lomba Karya Tulis Jurnalistik dan Video Kreatif, Ditpolairud Polda Jambi Gandeng PWI Kota Sambut HUT ke 74

– Sambut HUT ke 74, Ditpolairud Polda Jambi Gandeng PWI Kota Gelar Lomba Karya Tulis Jurnalistik dan Video Kreatif

– Berhadiah Sepeda Listrik dan Jutaan Rupiah, Ditpolairud Polda Jambi Gandeng PWI Kota Gelar Lomba Karya Tulis Jurnalistik dan Video Kreatif.

“ Kita berharap kegiatan ini terlaksana dengan baik, lancar dan sukses sehingga Kedepannya hubungan sinergisitas antara Ditpolairud Polda Jambi dan pers makin erat serta Ditpolairud polda Jambi makin dicintai masyarakat,” ungkapnya.

Sementara itu Ketua PWI Kota Jambi Irwansyah menyampaikan apresiasi terhadap Ditpolairud Polda Jambi atas sinergi dan kerja sama yang terjalin selama ini, sehingga dengan kegiatan yang dilaksanakan ini teman-teman pers bisa ikut memeriahkan HUT Ditpolairud ke 74 dengan mempersembahkan karya jurnalistik terbaiknya.

“ Ini juga merupakan momen dimana masyarakat dan teman-teman pers bisa mengenal lebih dekat tugas dan fungsi Ditpolairud Polda jambi khususnya di wilayah perairan,” ujarnya.

Dilanjutkan Irwansyah, dalam penjurian karya tulis jurnalistik nantinya kita melibatkan Pimpinan Jambi Ekspres Pirma Satria, Siti Masnidar (Aning) yang merupakan Komisioner Komisi Informasi Provinsi Jambi, dan Heri Novealdi, SH, MH (Ahli Pers).

“ Sedangkan untuk video kreatif kita melibatkan Pimpinan Jambi TV Mukhtadi Putra Nusa yang juga merupakan Ketua SMSI Provinsi Jambi dan pengurus PWI Pusat, Hendri Noersal Ambasador (HPWL) Paisal Kumar Kreator Digital dan juga Pimpred Koran Jambi One, ” lanjutnya.

Irwansyah juga menjelaskan untuk hadiah bagi para pemenang kita telah menyiapkan sepeda listrik serta uang jutaan rupiah sebagai hadian pembinaan.

“ Untuk syarat karya tulis jurnalistik kita memiliki beberapa persyaratan diantaranya karya sendiri tidak plagiat, artikel sesuai tema, tidak mengandung syara dan pornografi, minimal kata 1000 kata, melampirkan ID Card, serta mengisi formulir pendaftaran,” sambungnya.

Sedangkan untuk syarat lomba video kreatif peserta memiliki akun Instagram atau TikTok dan wajib memfollow akun @ditpolairudjambi dan TikTok @airud_jambi, durasi video 1 menit, konten video harus sesuai tema, dan di upload melalui reels ataupun story.

“ Kita buka pendaftaran mulai dari pada tanggal 01 November dan terakhir penutupan pada tanggal 15 November 2024 dan pemenang akan kita umumkan pada saat syukuran HUT Ditpolairud pada tanggal 03 Desember 2024,” pungkasnya.(Deb)

(Rilis PWI Kota Jambi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Sabaknews.com.

Berita Terkait

Kepolisian Daerah Jambi laksanakan kegiatan apel pergeseran pasukan dalam rangka pengamanan tahap pemungutan dan perhitungan suara Pilkada serentak tahun 2024.
Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas.
Kepolisian Daerah Jambi menggelar apel pengecekan kesiapan personil untuk Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (PAM TPS).
Polri Berhasil Ungkap 397 Kasus TPPO dan 482 Tersangka, Selamatkan 904 Korban dalam Sebulan
Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana
Ditreskrimum Polda Jambi Amankan Para Tersangka Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Dalam Kurun Waktu Satu Bulan.
Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina.
Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Edi Mardianto Melaksanakan Kegiatan Kesiapan Personel Pengamanan Tempat Pengumuman Suara (TPS) Pilkada Serentak Tahun 2024.

Berita Terkait

Minggu, 24 November 2024 - 10:24

Kepolisian Daerah Jambi laksanakan kegiatan apel pergeseran pasukan dalam rangka pengamanan tahap pemungutan dan perhitungan suara Pilkada serentak tahun 2024.

Sabtu, 23 November 2024 - 18:25

Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas.

Sabtu, 23 November 2024 - 14:22

Kepolisian Daerah Jambi menggelar apel pengecekan kesiapan personil untuk Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (PAM TPS).

Jumat, 22 November 2024 - 20:44

Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana

Jumat, 22 November 2024 - 18:28

Ditreskrimum Polda Jambi Amankan Para Tersangka Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Dalam Kurun Waktu Satu Bulan.

Jumat, 22 November 2024 - 09:33

Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina.

Kamis, 21 November 2024 - 18:59

Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Edi Mardianto Melaksanakan Kegiatan Kesiapan Personel Pengamanan Tempat Pengumuman Suara (TPS) Pilkada Serentak Tahun 2024.

Kamis, 21 November 2024 - 10:57

Breaking News !! Charta Politika Rillis Survey, Dilla – Muslimin Unggul Telak di Pilbup Tanjabtim

Berita Terbaru