Siap amankan Pilkada Serentak 2024, Korem 042/Gapu siapkan 2.597 personel Lengkap dengan perlengkapannya

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:01

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sabaknews.com|JAMBI- Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad S.I.P mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral Operasi ’’Mantap Praja 2024’’ dalam rangka pemilihan Kepala Daerah Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Jambi, bertempat di Hotel BW Luxury Thehok Kota Jambi, Rabu 7/8/2024.

Rakor lintas sektoral ini diikuti juga oleh Gubernur Jambi dan Forkopimda Provinsi Jambi, Kapolda, Kabinda dan Ketua Pengadilan tinggi serta Ketua DPR Prov Jambi, Ketua KPU dan Bawaslu Provinsi Jambi, Kepala BMKG, Kepala BPBD, Kepala Basarnas, Dandenpom II/2 Jambi serta para OPD Lingkup Provinsi Jambi.

Danrem 042/Gapu mengutarakan bahwa Pentahapan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Provinsi Jambi saat ini sudah berjalan sesuai tahapan Pilkada yang dilaksanakan oleh KPU Provinsi Jambi dan jajaraanya dalam situasi aman dan lancar.

Menurutnya, Kerawanan Pilkada yang berpotensi timbul pada tahun 2024 ini seperti adanya aksi unjuk rasa, bentrok antar pendukung, pengrusakan fasilitas umum, serta masalah-masalah lainnya. Potensi kerawanan Pilkada karena dipicu berbagai hal , seperti terlambatnya pengiriman kotak suara, daftar pemilih yang tidak sesuai, isu-isu SARA, Bencana Alam dll.

“Dihadapkan dengan potensi kerawanan Pilkada serentak di Provinsi Jambi tersebut, Korem 042/Gapu dan jajarannya telah menyiapkan 2.597 personel, berikut perlengkapannya untuk mengamankan Pilkada Serentak tahun ini,” ungkapnya.

Danrem 042/Gapu menegaskan, “Korem 042/Gapu dan jajarannya siap mendukung pelaksanaan Pilkada di wilayah Provinsi Jambi dan memastikan Netralitas seluruh Prajurit TNI dan ASN di Provinsi Jambi dan Korem 042/Gapu pada Pilkada Tahun 2024.”

“Apabila ada Prajurit dan PNS TNI AD yang terbukti melanggar ketentuan, akan ditindak tegas sesuai hukum yang berlaku di lingkungan TNI AD.” Tegas Brigjen TNI Rachmad di depan peserta rapat.

Pada kesempatan itu, Jenderal Bintang Satu ini juga mengajak semua pihak untuk memperkuat Sinergitas dan kerja sama yang kokoh dalam mendukung penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 di wilayah Provinsi Jambi yang damai, nyaman, aman dan kondusif. (Penrem 042/Gapu).(Deb)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Sabaknews.com.

Berita Terkait

Charta Politika Rillis Survey Terbaru di Tanjabtim, Elektabilitas Romi Hariyanto – Sudirman 71,8 % unggul Jauh Dari Alharis – Abdullah Sani yang Hanya 18,8%.
Dillah-Romi Diusir PAN, Serombongan Supir Tanjabtim, Siap Mencoblos Dillah Muslimin & Romi Sudirman
Kapolda Jambi Irjen Pol. Rusdi Hartono Bersama Danrem 042 Gapu Brigjen TNI Heri Purwanto, dan Forkopimda Jambi Melaksanakan Launching Gugus Tugas Polri Dalam Mendukung Ketahanan Pangan.
Tursiman : Pertama Dalam Sejarah Seluruh Penguyuban Jawa Bersatu Mendukung Satu Cagub yaitu Romi – Sudirman. Kata Gilang Pramanda itu Tanda tanda Kemenangan.
Grand Opening, Klinik Pratama 16 Medika Beri Promo Menarik dengan Layanan Prima dan Biaya Tindakan Rendah
Keluarga Besar PWI Lepas Keberangkatan Umroh Ketua HR Ridwan Agus.
Syarif Fasha Menjabat Tanpa Komitmen, Berkuasa Tanpa Prinsip, Pemimpin Partai atau Penghianat Partai?
Dillah- MT Bakal Sukses Bangun Tanjab Timur Ini Kata Alumni Lemhannas Jambi

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 20:51

Polri Berhasil Ungkap 397 Kasus TPPO dan 482 Tersangka, Selamatkan 904 Korban dalam Sebulan

Jumat, 22 November 2024 - 20:44

Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana

Jumat, 22 November 2024 - 18:28

Ditreskrimum Polda Jambi Amankan Para Tersangka Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Dalam Kurun Waktu Satu Bulan.

Jumat, 22 November 2024 - 09:33

Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina.

Rabu, 20 November 2024 - 15:46

Dukung Asta Cita Presiden,Kapolresta Jambi Bersama Fokopimda Ikuti Zoom Meeting Serentak Launcing Gugus Tugas Polri.

Selasa, 19 November 2024 - 17:03

Ketua DPRD kabupaten SIAK di laporkan ke Polda Riau Dugaan Ijazah Palsu , Kuasa Hukum LSM Perkara Kembali Sampaikan memiliki Bukti Baru .

Selasa, 19 November 2024 - 15:52

Kabag SDM Bersama Pemerintah Daerah Gelar Rapat dan Peninjauan Lahan Ketahanan Pangan Polresta Jambi.

Selasa, 19 November 2024 - 13:20

6 Tersangka Pengedar Narkotika Di Amankan Ditresnarkoba Polda Jambi Minggu Ke 2 Bulan November 2024.

Berita Terbaru