Kasrem 042/Gapu serahkan Piala Bergilir Danrem 042/Gapu Lomba PBB Tingkat SMA se-Kota Jambi

Kamis, 17 Oktober 2024 - 17:55

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sabaknews.com|JAMBI- Penyerahan Piala Lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) memperebutkan Piala Bergilir Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad, S.I.P berlangsung heboh dan meriah terjadi saat diumumkannya para pemenang, bertempat di Lapangan Hitam Makorem 042/Gapu Jln. Jend. Urip Sumoharjo Sipin Kota Jambi, Kamis 17/10/2024.

Perlombaan yang berlangsung selama 2 hari,digelar dalam rangka memeriahkan peringatan HUT Ke-79 TNI Tahun 2024 diikuti oleh 26 Tim sekolah tingkat SMA di Kota Jambi, bahkan beberapa sekolah ada yang mengirimkan dua timnya.

Penyerahan Piala pemenang lomba dilakukan oleh Kasrem 042/Garuda Putih Kolonel Inf Eddy Basuki dan para PJU Korem 042/Garuda Putih serta Dandenpom II/2 selaku Ketua penyelenggara Lomba PBB.

Turut hadir Dandim 0415/Jambi, Danyonif 142/KJ, para Dan/Kabalak Aku Jajaran Korem 042/Garuda Putih dan sejumlah guru-guru pendamping dari masing-masing sekolah.

Kasrem 042/Gapu mengucapkan “Terimakasih kepada seluruh siswa, guru dan sekolah yang telah ikut berpartisipasi pada lomba PBB ini, kami bangga melihat antusiasme yang sangat tinggi dari sekolah, adik-adik peserta lomba yang sudah tampil semangat. Kedepan kegiatan seperti ini akan rutin dilaksanakan setiap tahun. Selamat kepada pemenang,” ujar Kasrem.

Menurut Kasrem, tujuan utama dari event ini telah tercapai, yakni dengan terbangun dan terpeliharanya komunikasi yang baik antar sesama pelajar, pengurus dan pembina sekolah dengan terciptanya semangat kekompakan, kedisiplinan sekaligus mampu memupuk jiwa korsa yang tinggi serta Kemanunggalan TNI-Rakyat.

Sementara itu, saat ditemui Tim peliput Penrem 042/Gapu. Ibu Rahayu Wulandari mengatakan sangat senang dilaksanakannya Lomba PBB antar sekolah tersebut karena dapat memberikan nilai positif bagi generasi-generasi muda di Kota Jambi.

“Alhamdulillah, kami sangat mengapresiasi luar biasa kegiatan lomba ini karena dapat melatih siswa-siswi generasi penerus bangsa yang lebih disiplin dan bertanggung jawab, kami berharap kegiatan ini bisa berkelanjutan di tahun-tahun yang akan datang bahkan sampai tingkat Provinsi. Terima kasih kepada Bapak Danrem, “Terang Ibu Rahayu Guru MAN 2 Kota Jambi.

Keluar sebagai Juara Umum menerima Piala Bergilir Danrem 042/Gapu serta Juara 1 dan Juara 2 pada Lomba PBB yaitu SMAN 3 Kota Jambi sedangkan Juara 3 SMAN 5 Kota Jambi, Juara Harapan 1 MAN 2 Kota Jambi dan Juara Harapan 2 dari SMK Taruna Indonesia Jambi.

Dipenghujung acara, kegiatan ditutup dengan Foto bersama dengan para pejabat Korem 042/Gapu, panitia penyelenggara, guru-guru dan siswa-siswi para pemenang Lomba. (Penrem 042/Gapu)

Reporter: Debbby

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Sabaknews.com.

Berita Terkait

Antusiasme Siswa SMA IT Nurul Ilmi ikuti Kunjungan Edukasi di Makorem 042/Gapu.
Sidang Pleno KPU Kab. Bungo Berjalan Aman, Danrem 042/Gapu Apresiasi Anggota Pengamanan Di Lapangan
Sinergi amankan Pilkada, Danrem 042/Gapu pantau langsung PSU Pilkada Kota Sungai Penuh.
“Mempererat Silaturahmi dan Sinergi antara Kepolisian dan Pesantren untuk Mewujudkan Kamtibmas yang Kondusif”
Surat Edaran PAW Anggota DPRD Fraksi PAN Tanjabtim a.n Sulpani, Terkesan Janggal, Misteri Jebakan Batman ?
Patroli ke sejumlah PPK, Danrem 042/Gapu pastikan Pilkada di Kab. Kerinci dan Kota Sungai Penuh berjalan aman dan kondusif.
PAW Sulpani Berproses Padahal Menangkan Laza, PAN Dikecam
Koq Bisa Yaa,,Dapil 1 Ketua DPRD Tanjabtimur, DILLAH- MT Unggul Di 4 Kecamatan

Berita Terkait

Selasa, 3 Desember 2024 - 19:51

Antusiasme Siswa SMA IT Nurul Ilmi ikuti Kunjungan Edukasi di Makorem 042/Gapu.

Selasa, 3 Desember 2024 - 14:45

Sidang Pleno KPU Kab. Bungo Berjalan Aman, Danrem 042/Gapu Apresiasi Anggota Pengamanan Di Lapangan

Minggu, 1 Desember 2024 - 09:08

Patroli ke sejumlah PPK, Danrem 042/Gapu pastikan Pilkada di Kab. Kerinci dan Kota Sungai Penuh berjalan aman dan kondusif.

Kamis, 28 November 2024 - 17:19

Pangdam II/Sriwijaya Pimpin Penyambutan Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Minusca Car Yonzipur 2/SG.

Selasa, 26 November 2024 - 01:25

Danrem Hadir dalam Rakor Kesiapan PAM Pilkada Serentak 2024 dan Evaluasi Program Unggulan TNI AD melalui Vicon.

Sabtu, 23 November 2024 - 08:04

Danrem 042/Gapu Lakukan Kunjungan dan Silaturahmi dengan Pjs. Gubernur Jambi, Bahas Sinergi Pilkada Serentak 2024.

Kamis, 21 November 2024 - 19:04

Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Heri Purwanto Tinjau Pelayanan Kesehatan Prajurit di Denkesyah.

Kamis, 21 November 2024 - 18:33

Kunjungan Kerja dan Silaturahmi Danrem 042/Gapu: Sinergi TNI-BNN dalam Pemberantasan Narkoba.

Berita Terbaru