Gedung Pelayanan BPKB Ditlantas Polda Jambi Diresmikan Kapolda Jambi, Ini Fungsinya.

Senin, 13 Januari 2025 - 21:15

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sabaknews.com|Jambi Kapolda Jambi Irjen Pol Drs Rusdi Hartono didampingi Wakapolda Brigjen Pol Edi Mardianto, Dirlantas Kombes Pol Dhafi, Pejabat Utama meresmikan Gedung Pelayanan BPKB, Senin (13/1/25).

Peresmian dilakukan dengan diawali penandatanganan prasasti oleh Kapolda, pelepasan balon serta pengguntingan pita oleh Wakapolda Jambi.

Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi mengatakan gedung BPKB ini diresmikan bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya bagian BPKB bisa lebih baik dan maksimal.

“ Insyallah setelah diresmikan ini besok aktivitas di gedung baru sudah bisa beroperasional untuk pelayanan,” ujarnya.

Dilanjutkan Kombes Pol Dhafi, pelayanan di gedung BPKB ini meliputi kendaraan baru, balik nama, perpindahan alamat hingga bbn2 nantinya sudah bisa dilakukan di gedung pelayanan BPKB.

“ Ini juga bukan hanya gedung pelayanan BPKB namun kita juga mempersiapkan IT yang nantinya dalam pelayanan terkoneksi dengan Korlantas Polri sehingga data base yang didaftarkan terdata disini tinggal diverifikasi saja, “lanjutnya.

Intinya dengan diresmikan gedung baru ini, pelayanan BPKB kedepannya bisa lebih baik, lebih cepat dengan didukung fasilitas yang ada.

“ Kita juga menyiapkan khusus bagi disabilitas sehingga semua bisa terlayani dengan baik,” sambung Kombes Pol Dhafi.

Terakhir, Kombes Pol Dhafi menjelaskan bahwa untuk gedung pelayanan BPKB ini terdiri dari tiga lantai diantaranya lantai satu untuk cek fisik dan pendaftaran, lantai dua proses dengan pelayanan yang disediakan ruang tunggu, dan lantai tiga digunakan untuk staf serta data base kendaraan. (Deb)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Sabaknews.com.

Berita Terkait

Kejari Tanjab Timur Terima Proses Tahap 2 Kasus Dugaan Korupsi Dana Upgrade Stasiun Pandu Teluk Majelis Dari Unit Tipikor Tanjab Timur
Kapolresta Jambi Terima Kunjungan Kerja Tim Asistensi Pembangunan ZI tahun 2025 Oleh RBP Rorena Polda Jambi.
Karena Memberi Pertolongan Anggota Brimob Polda Jambi Ditusuk, Kapolresta Jambi; Para Pelaku Berhasil Kita Amankan.
Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Edi Mardianto Memimpin Kegiatan Penanaman Bibit Jagung Dengan Menggunakan Alat Modern Perdana.
Perkuat Sinergi dan Kolaborasi, Bid Humas Polda Jambi Gelar Kemitraan dengan Awak Media.
Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Tegaskan Bahwa Pihak Kepolisian Akan Menindak Tegas Setiap Bentuk Pelanggaran Hukum.
Narkotika Jenis Sabu Seberat 29,95 Gram Dan 1 (satu) Orang Tersangka Diamankan Sat Res Narkoba Polres Tanjab Timur
Hidayat, Kakanwil Ditjenpas Jambi Gelar Audiensi Dengan Pengadilan Tinggi Jambi

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 21:13

Kejari Tanjab Timur Terima Proses Tahap 2 Kasus Dugaan Korupsi Dana Upgrade Stasiun Pandu Teluk Majelis Dari Unit Tipikor Tanjab Timur

Senin, 17 Februari 2025 - 20:24

Kapolresta Jambi Terima Kunjungan Kerja Tim Asistensi Pembangunan ZI tahun 2025 Oleh RBP Rorena Polda Jambi.

Minggu, 16 Februari 2025 - 11:33

Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Edi Mardianto Memimpin Kegiatan Penanaman Bibit Jagung Dengan Menggunakan Alat Modern Perdana.

Jumat, 14 Februari 2025 - 16:00

Perkuat Sinergi dan Kolaborasi, Bid Humas Polda Jambi Gelar Kemitraan dengan Awak Media.

Jumat, 14 Februari 2025 - 05:23

Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Tegaskan Bahwa Pihak Kepolisian Akan Menindak Tegas Setiap Bentuk Pelanggaran Hukum.

Kamis, 13 Februari 2025 - 18:55

Narkotika Jenis Sabu Seberat 29,95 Gram Dan 1 (satu) Orang Tersangka Diamankan Sat Res Narkoba Polres Tanjab Timur

Kamis, 13 Februari 2025 - 17:43

Hidayat, Kakanwil Ditjenpas Jambi Gelar Audiensi Dengan Pengadilan Tinggi Jambi

Kamis, 13 Februari 2025 - 13:17

Polri Peduli , Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Berikan Sarana Kontak Kepada Anak Sekolah dan Warga.

Berita Terbaru