Romi Hariyanto Bupati Tanjung Jabung Timur Gelar Open House

Jumat, 12 April 2024 - 01:59

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sabaknews.com|Tanjab Timur- Open house merupakan suatu acara publik yang ketika seseorang mengadakan open house maka mereka mengizinkan publik atau siapa saja untuk datang ke tempat mereka sebagai tamu untuk berkunjung.

Open house Lebaran menjadi salah satu tradisi yang identik saat perayaan Idul Fitri atau Idul Adha. Tradisi open house Lebaran ini dilakukan dalam rangka sebagai bentuk silaturahmi sekaligus momen untuk halal bi halal bagi umat Islam.

Tradisi open house Lebaran biasanya kerap dilakukan di lingkungan pemerintahan atau perkantoran. Meski begitu, seiring perkembangan, tradisi open house Lebaran juga tak jarang dilakukan oleh banyak masyarakat dari berbagai kalangan.

Bupati Tanjung Jabung Timur, H. Romi Hariyanto tentunya juga tidak pernah melewatkan  open house lebaran ini, ini sudah menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya sebagai ajang silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakatnya.

Setelah pelaksanaan Shalat Idul Fitri  bertempat di rumah dinas Bupati Tanjung Jabung Timur, Rabu (10/04/2024) telah digelar open house lebaran yang dihadiri oleh sejumlah kepala perangkat daerah dilingkup Pemerintahan Kabupaten Tanjung Jabung Timur dan juga masyarakat Tanjung Jabung Timur.

‘’Kegiatan open house ini setiap tahunnya kita lakukan, ini sebuah ajang silaturrahmi kami bersama masyarakat dalam rangka idul fitri,’’ kata Bupati.

Dalam kesempatan ini, Bupati didampingi oleh sang Istri Hj. Wirdayanti, A.Md. Bupati menyambut dengan ramah dan hangat para tamu yang hadir dengan berjabat tangan dan juga mempersilahkan para tamu undangan untuk menyantap hidangan yang disediakan.

Bupati juga menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat yang belum terlayani dengan baik. Dirinya berharap tidak ada masyarakat yang menyimpan dendam akibat hal tersebut.

“Kami merasa dosa besar kepada rakyat kami yang belum bisa terlayani dengan baik. Hari ini saya ada kesempatan  untuk mengucapkan permohonan maaf dan semoga tidak ada yang menyimpan dendam akibat hal itu.” tutupnya.(Red)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Sabaknews.com.

Berita Terkait

Ramai- Ramai Hakim Wakil Tuhan di Indonesia Minta Naikan Gaji Mereka.
Silaturahmi Dengan PT. Semen Padang, Pjs. Gubernur Sudirman: Terima kasih Telah Membantu Masyarakat
Pjs. Gubernur Sudirman Apresiasi Peran Forum Zakat Bangkitkan Kesadaran Masyarakat Membagi Rezeki Kepada yang Membutuhkan
Horas Bangso Batak (HBB) Tanjabtim, Bergerak Sosialisasikan 18 Kerja Unggulan Paslon Dillah – Tanja
H. Romi Hariyanto Cagub Jambi No Urut 1 Kukuhkan Tim pemenangan di Tanjab Timur
Muslimin Tanja Cawabup No Urut 2 Kukuhkan Tim Korcam Sabak Barat
Paslon No Urut 2 Hj. Dilla Hikmah Sari Kukuhkan Tim Melenial Kecamtan Sabak Barat
Cabup-Cawabup Tanjabtim Dilla – MT Diambang Pintu Kemenangan

Berita Terkait

Rabu, 9 Oktober 2024 - 20:10

Kasat Binmas Polresta Jambi Hadiri Pengukuhan Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Tinggi Masyarakat Adat Republik Indonesia Kota Jambi.

Rabu, 9 Oktober 2024 - 19:38

Karo Ops Polda Jambi Kombes Pol. M. Edi Faryadi ikuti pelaksanaan kegiatan Do’a dan Sholawat dalam rangka Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Serentak Provinsi Jambi 2024.

Rabu, 9 Oktober 2024 - 10:20

Ramai- Ramai Hakim Wakil Tuhan di Indonesia Minta Naikan Gaji Mereka.

Rabu, 9 Oktober 2024 - 09:46

1 Personel PNS Polri Polresta Jambi Naik Pangkat Periode 1 Oktober 2024.

Selasa, 8 Oktober 2024 - 18:49

Silaturahmi Dengan PT. Semen Padang, Pjs. Gubernur Sudirman: Terima kasih Telah Membantu Masyarakat

Senin, 7 Oktober 2024 - 00:53

Horas Bangso Batak (HBB) Tanjabtim, Bergerak Sosialisasikan 18 Kerja Unggulan Paslon Dillah – Tanja

Minggu, 6 Oktober 2024 - 18:16

Truk Gagal Nanjak , Gilas Pengendara Motor Yang Ada Di belakang.

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 22:07

H. Romi Hariyanto Cagub Jambi No Urut 1 Kukuhkan Tim pemenangan di Tanjab Timur

Berita Terbaru