Polda Jambi Raih Juara Pertama Lomba E-Rohani pada Malam Apresiasi Kreasi ‘Setapak Perubahan Polri’

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 10:33

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sabaknews.com|Jambi-Di bawah kepemimpinan Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono, M.Si dan Bapak Karo SDM Polda Jambi Kombes Pol Maulana Hamdan, S.IK Polda Jambi meraih Juara Pertama lomba e-Rohani pada peringatan Hari Bhayangkara tahun 2024.

Kabag Watpers Ro SDM Polda Jambi, Dr. Roza Milasari,S.Kom, M.Si,CPHR mewakili mengambil juara pertama lomba E-Rohani dalam rangka Awarding Day Lomba Kreasi Setapak Perubahan Polri Tahun 2024.

Acara ini diadakan di Gedung The Tribrata, Jakarta Selatan, Jumat malam, 23 Agustus 2024.

Kegiatan ini merupakan penutup rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-78.

Malam Apresiasi kreasi ‘Setapak Perubahan Polri’ ini dihadiri langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Adapun perlombaan dan pertandingan yang diadakan dalam rangkaian memperingati Hari Bhyangakara sebanyak 23 lomba.

Ada tiga jenis lomba yakni pertandingan olahraga, perlombaan fungsi kepolisian dan lomba kreasi.

Sebanyak 110 pemenang dihadirkan dalam malam apresiasi kreasi ‘Setapak Perubahan Polri’.

Salah satunya yakni Kabag Watpers Ro SDM Polda Jambi, Dr. Roza Milasari yang meraih juara pertama lomba E-Rohani.

Kepala Seksi Olahraga dan Lomba Kreasi, Irjen Vikto T Sihombing mengapresiasi keikutsertaan lomba konten kreatif yang dimotori oleh Divisi Humas Polri.

Lomba ini diikuti oleh 2.218 peserta yang terdiri dari unsur TNI, Polri, masyarakat, anak-anak bahkan wartawan.

Sebanyak 10 kegiatan lomba diantaranya infografis, film pendek, video edukasi, TikTok, karikatur, cipta lagi, fotografi, mendongeng, jurnalistik dan menulis cerpen.

“Sebanyak 2.218 karya-karya ini nantinya kita manfaatkan untuk mengisi ruang-ruang digital di media social yang tentunya akan menjadi kontribusi positif untuk menciptakan suasana ruang digital yang lebih baik dan lebih positif, ” kata Irjen Vikto dalam sambutannya.

Ia mengatakan tujuan dari Awarding Day atau Prestasi Kreasi ini merupakan bagian dari apresiasi pimpinan Polri atas keikutsertaan seluruh pihak dalam memeriahkan HUT ke-78 Bhayangkara.

Selain itu, hal ini juga wujud sinergitas Polri, TNI dan masyarakat yang bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Diharapkan juga kepada setiap peserta dapat menjadi contoh dan menghasilkan kegiatan positif yang akan memberikan edukasi serta pengetahuan kepada masyarakat, ” kata Kepala Divisi Hukum Polri ini.(Deb)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Sabaknews.com.

Berita Terkait

Kepolisian Daerah Jambi menggelar apel pengecekan kesiapan personil untuk Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (PAM TPS).
Penilaian Lomba Selesai, Dewan Juri Sampaikan Apresiasi ke Ditpolairud Polda Jambi dan PWI Kota Jambi
Polri Berhasil Ungkap 397 Kasus TPPO dan 482 Tersangka, Selamatkan 904 Korban dalam Sebulan
Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana
Ditreskrimum Polda Jambi Amankan Para Tersangka Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Dalam Kurun Waktu Satu Bulan.
Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina.
Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Edi Mardianto Melaksanakan Kegiatan Kesiapan Personel Pengamanan Tempat Pengumuman Suara (TPS) Pilkada Serentak Tahun 2024.
Charta Politika Rillis Survey Terbaru di Tanjabtim, Elektabilitas Romi Hariyanto – Sudirman 71,8 % unggul Jauh Dari Alharis – Abdullah Sani yang Hanya 18,8%.

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 14:22

Kepolisian Daerah Jambi menggelar apel pengecekan kesiapan personil untuk Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (PAM TPS).

Jumat, 22 November 2024 - 20:51

Polri Berhasil Ungkap 397 Kasus TPPO dan 482 Tersangka, Selamatkan 904 Korban dalam Sebulan

Jumat, 22 November 2024 - 20:44

Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana

Jumat, 22 November 2024 - 09:33

Polri Tangkap Kembali DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina.

Kamis, 21 November 2024 - 18:59

Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Edi Mardianto Melaksanakan Kegiatan Kesiapan Personel Pengamanan Tempat Pengumuman Suara (TPS) Pilkada Serentak Tahun 2024.

Rabu, 20 November 2024 - 15:46

Dukung Asta Cita Presiden,Kapolresta Jambi Bersama Fokopimda Ikuti Zoom Meeting Serentak Launcing Gugus Tugas Polri.

Selasa, 19 November 2024 - 17:03

Ketua DPRD kabupaten SIAK di laporkan ke Polda Riau Dugaan Ijazah Palsu , Kuasa Hukum LSM Perkara Kembali Sampaikan memiliki Bukti Baru .

Selasa, 19 November 2024 - 15:52

Kabag SDM Bersama Pemerintah Daerah Gelar Rapat dan Peninjauan Lahan Ketahanan Pangan Polresta Jambi.

Berita Terbaru